Gubernur Bahas Dua Hal Penting Untuk Tingkatkan Pelayanan Dan Keselamatan Angkutan Sungai -->

Gubernur Bahas Dua Hal Penting Untuk Tingkatkan Pelayanan Dan Keselamatan Angkutan Sungai

09/11/2022, 11/09/2022
Gubernur Bahas Dua Hal Penting Untuk Tingkatkan Pelayanan Dan Keselamatan Angkutan Sungai
Gubernur Bahas Dua Hal Penting Untuk Tingkatkan Pelayanan Dan Keselamatan Angkutan Sungai. (Ho-Adpim Pemprov Kalbar)
Pontianak - Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., membuka acara Sarasehan Strategi Peningkatan Pelayanan dan Keselamatan Angkutan Sungai sebagai upaya mewujudkan kesejahteraan dan kondusifitas Kamtibmas di Kalbar, maka dibutuhkan kolaborasi antara Pemerintah Provinsi Kalbar bersama seluruh stakeholder terkait, di Hotel Orchardz Pontianak, Rabu (9/11/2022).

Melalui sambutannya Gubernur menyampaikan dua hal penting yang perlu menjadi perhatian bersama yakni, tentang izin berlayar dan penyaluran bahan bakar minyak bersubsidi yang tepat sasaran.

"Kewenangan Izin berlayar saat ini ada pada Kementerian Perhubungan, saya harap regulasi yang dibuat dapat dipermudah jangan dipersulit bagi daerah (Kalbar)," kata H. Sutarmidji.
Gubernur Bahas Dua Hal Penting Untuk Tingkatkan Pelayanan Dan Keselamatan Angkutan Sungai
Gubernur Kalbar, Sutarmidji Bahas Dua Hal Penting Untuk Tingkatkan Pelayanan Dan Keselamatan Angkutan Sungai. (Adpim Pemprov Kalbar)
Sedangkan untuk Pertamina, Gubernur berharap agar subsidi tepat sasaran dikarenakan masih banyak dinikmati oleh ketegori yang tidak semestinya.

"Jika semua tertib pasti bisa mengendalikannya (BBM Subsidi), nanti Pertamina dan Dinas Perhubungan bisa berkolaborasi dalam mengontrol kendaraan mana saja yang boleh mendapatkan subsidi," jelas Sutarmidji.

Mengakhiri sambutannya, Gubernur mengungkapkan bahwa pertumbuhan ekonomi di Kalbar sedang meningkat dan angka pengangguran di Kalbar pun menurun dimana angka pengangguran nasional malah sebaliknya

"Kondisi pertumbuhan ekonominya sedang bagus dan angka pengangguran turun, dari sisi semuanya Kalbar sangat bagus walaupun terjadi musibah banjir, distribusi barang juga bagus walaupun masih ada sedikit kendala di lapangan," tutup orang nomor satu di kalbar ini.

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Kepolisian Daerah Provinsi Kalbar, Irjen Pol. Drs. Suryanbodo Asmoro, M.M., Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalbar selaku Ketua Panitia Pelaksana, Y. Anthonius Rawing, S.E., M.Si., dan Seluruh Elemen Angkutan Sungai yang ada di wilayah Kalbar.

(ian/wnd)

TerPopuler