![]() |
| Foto: Gerakan Pangan Murah di Desa Engkersik |
SEKADAU - Dalam upaya menjaga stabilitas harga serta memastikan ketersediaan pangan di tengah gejolak pasar dan tekanan ekonomi global, Polsek Sekadau Hilir Polres Sekadau bekerja sama dengan Perum Bulog Kalbar kembali menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman Kantor Desa Engkersik pada Rabu (10/9/2025).
Kegiatan ini menjadi wujud nyata sinergi antara aparat penegak hukum dan instansi pangan dalam mendukung kebijakan pengendalian inflasi serta memperkuat ketahanan pangan masyarakat, khususnya bagi warga berpenghasilan rendah. GPM hadir sebagai respons cepat terhadap fluktuasi harga bahan pokok yang sering kali membebani kebutuhan dasar rumah tangga.
Disediakan beras kemasan 5 kilogram untuk masyarakat dengan harga terjangkau yakni Rp 60.000 per karung, jauh di bawah harga pasar. Antusiasme warga terlihat tinggi sejak pagi hari, menunjukkan besarnya kebutuhan masyarakat akan bahan pokok dengan harga yang ramah di kantong.
Kepala Desa Engkersik, Sukardiyanto melalui Sekdes Engkersik Joni Frankustus menyampaikan ucapan terima kasih kepada aparat kepolisian yang telah berkolaborasi dengan Bulog dalam menyediakan beras murah ke Desa Engkersik sebagai jawaban atas dinamika harga pangan di masyarakat.
"Terima kasih Pak Polisi, dengan adanya Gerakan Pangan Murah ini sebagai wujud langkah konkret untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah agar tetap bisa memenuhi kebutuhan pokoknya," ujar Sekdes.
